Jumat, 02 Desember 2011
Kamis, 01 Desember 2011
Kata Mutiara Bijak
Setiap orang seharusnya melakukan 2 hal dengan kesungguh-sungguhan : mengerjakan hal yang sangat ia sukai, dan mengerjakan hal yang sangat ia benci.
Kemarahan adalah keadaan dimana lidah bekerja lebih cepat daripada pikiran, dan tindakan lebih cepat dari nurani.
Tak ada yang mampu mengubah masa lalu, tapi anda dapat merusak masa depan dengan menangisi masa lalu dan merisaukan masa depan.
Kekayaan sejati tidak diukur dari seberapa banyak investasi yang dia lakukan untuk memperoleh uang, tetapi seberapa besar investasi yang dia lakukan untuk memperoleh akhirat.
Senyum adalah anugrah Tuhan bagi setiap manusia yang mengandung cahaya kebaikan dan kesucian, membawa kedamaian bagi yang melihat, dan menumbuhkan welas asih bagi yang memberi. Maka tersenyumlah kepada semua orang.
Lebih mudah untuk melawan ribuan orang bersenjata lengkap dibandingkan melawan kesombongan diri sendiri.
Apa yang anda lakukan hari ini, merupakan kunci kebaikan ataupun juga kehancuran hari esok anda. Lakukanlah yang terbaik untuk hari ini.
Betapa sulitnya manusia bersyukur atas nafas yang masih berhembus di badan. Namun betapa mudahnya manusia mengeluh hanya karena kakinya menginjak kotoran.
Apapun yang terjadi pada anda esok hari itu karena apa yang anda lakukan hari ini.
Tuhan tidak menurunkan takdir begitu saja. Tuhan memberikan takdir sesuai dengan apa yang kita lakukan. Jika kita maju dan berusaha, Tuhan akan memberikan takdir kesuksesan. Jika kita lengah dan malas, maka Tuhan akan memberikan takdir kegagalan.
Kepada orang bodoh sekalipun TUHAN mengirimkan keberuntungan, kepada orang gila sekalipun TUHAN memberikan rejeki kehidupan.
Saat kita menatap ke belakang sesungguhnya kita telah tertinggal dengan orang yang merangkak ke depan. Sesungguhnya masa lalu adalah guru bagi kita untuk menatap dan membangun masa depan.
Hal tersulit dalam kehidupan ini bukanlah untuk melampaui orang lain, tetapi melampaui ego dan diri kita sendiri.
Banggalah pada dirimu sendiri, Meski ada yang tak Menyukai. Kadang mereka membenci karena Mereka tak mampu menjadi seperti dirimu.
Duri dalam kaki sulit ditemukan, Apalagi duri dalam hati. Jika ada orang yang melihat duri di hatinya, mana mungkin kesedihan akan berkuasa?
Tuhan menciptakan segala sesuatu berpasang pasangan.Ada tangan kanan,ada tangan kiri.Ada yang pintar,ada yang bodoh.Jangan bilang kau tak pernah mengecap manisnya keberhasilan,jangan bilang kau gak pernah mengecap pahitnya kegagalan.Tapi biarlah semua seperti air mengalir dan lakukanlah yang terbaik didalam keseharianmu
Jika kamu takut melangkah, lihatlah bagaimana seorang bayi yang mencoba berjalan. Niscaya akan kau temukan, bahwa setiap manusia pasti akan jatuh. Hanya manusia terbaik lah yang mampu bangkit dari ke jatuhannya.
Tuhan adalah sebagaimana yang kamu pikirkan, Jika kau berpikir Tuhan itu Baik, maka Tuhan akan baik padamu. Namun jika kamu pikir Tuhan itu Buruk, maka Tuhan akan memperlakukan mu dengan Buruk.
Jika kamu tidak suka apa yang ada di sekeliling mu, ubahlah, setidaknya ubahlah dirimu sendiri. Ingat, kamu bukan sebatang pohon.
Manusia terbaik adalah yang selalu berusaha membuat orang lain senang. Lakukanlah walaupun kamu harus meninggalkan mereka dan sendirian.
Kelebihan kita adalah, kita mampu memulai, dan kita juga mampu untuk MENGAKHIRI.
Kita Selalu punya pilihan tiap hari. Tinggal kita memilih, memulai niat baik yang kemarin, ataukah menunggu dan mendapatkan rasa penyesalan besok.
Jika kamu melihat dunia, maka lihatlah kebawah, karena jika kau menengadah, maka yang kau dapatkan adalah sakit leher dan mata yang berkunang-kunang.
Hidup ibarat menaiki sepeda, agar tidak terjatuh dari sepeda dan menjaga keseimbangan, kita harus terus bergerak, dan mengayuhkan kaki.
Sebaik-baiknya perdagangan, adalah menjual amal baik untuk ditukarkan dengan surga.
Yang terbaik adalah : "Aku telah mencobanya", dan yang terburuk adalah : "Aku akan mencobanya"
Kadang kita lupa, bahwa untuk melihat diri kita, jalan terbaik adalah melalui mata orang lain.
Ingatlah, kepedihan kita hari ini akan terasa indah dan manis saat kita mengingatnya kelak.
Kumpulkanlah kesalahan saat ini, karena kelak kumpulan kesalahan yang bernama pengalaman itu akan membawamu kepada puncak ke suksesan.
Tuhan sebenarnya tengah bermain catur dengan kehidupan kita. Dia menggerakkan bidak-bidaknya bernama tantangan, cobaan dan godaan, kemudian duduk kembali melihat reaksi kita. Jadi buatlah langkah terbaik sebelum Tuhan memberi kita Skak Mat.
Perlakukanlah setiap orang dengan kebaikan hati dan rasa hormat yang tulus, meski mereka berlaku buruk padamu.lngatlah bahwa penghargaan pada orang lain bukan karena siapa mereka, tapi karena siapakah dirimu.
Burung Hantu dijadikan simbol kebijakan, karena Seekor burung hantu yang bijaksana duduk di sebatang dahan. Semakin banyak ia melihat, semakin sedikit ia berbicara. Semakin sedikit ia bicara, semakin banyak ia mendengar. Mengapa kita tidak mencoba menjadi seperti burung hantu yg bijaksana itu?
Berduka, berkabung dan menyesali tak kan pernah mampu mengubah keadaan. Hanya bergerak, melangkah dan berbuatlah yang bisa menggantikan kedukaan menjadi kebahagiaan.
Berbuatlah dan jalankan semua impianmu, karena sebenarnya dalam dirimu telah terdapat energi dan kemampuan untuk melakukan apapun.
Kesalahan kita yang paling buruk adalah terlalu sibuk mengamati dan mengurusi kesalahan orang lain.
Orang yang gagal selalu mencari jalan untuk menghindari kesulitan, sementara orang yang sukses selalu menerjang kesulitan untuk menggapai kesuksesan.
Sebenarnya kegagalan kita bukanlah karena adanya kesulitan yang menghambat langkah kita, Tetapi karena ketidak beranian untuk melawan rasa takut dalam diri.
Jadilah manusia yang pada saat kelahiranmu semua orang tertawa bahagia, tapi hanya kamu sendiri yang menangis. Dan pada saat kematianmu semua orang menangis sedih, tapi hanya kamu sendiri yang tersenyum.
Bila kegagalan itu bagai hujan, dan keberhasilan bagaikan matahari, maka butuh keduanya untuk melihat pelangi.
Anda bisa memiliki apa pun yang Anda inginkan, jika Anda mampu menghilangkan keyakinan bahwa anda tidak akan mendapatkan yang anda inginkan.
Jika Anda menginginkan sesuatu yang belum anda miliki, maka Anda akan harus melakukan sesuatu yang belum pernah anda lakukan.
Kebesaran Seseorang Tidak Terlihat Ketika Dia Berdiri Dan Memberi Perintah, tetapi ketika dia berdiri sama tinggi dengan orang lain, dan membantu orang lain untuk mencapai yang terbaik dari diri mereka.
Semoga kata kata bijak di atas mampu memberikan anda motivasi dan semangat, menghadapi segala permasalahan kehidupan. Jangan lupa baca juga Kata Kata Mutiara yang Indah dan menyejukkan serta penuh Motivasi.
Selasa, 25 Oktober 2011
Imagination is more important than knowledge. Knowledge is limited. Imagination encircles the world
Imajinasi lebih penting dari pengetahuan. Pengetahuan bersifat terbatas. Sedangkan imajinasi melingkupi jagat raya
[Albert Einstein]
MANTRA BY. DEDY CORBUZIER
MANTRA
BY. DEDY CORBUZIER
Linguistic Deception Seni berbicara untuk mempengaruhi pikiran orang.
Jalan berpikir manusia dapat dibagi menjadi :
· Unconscious/ alam tidak sadar.
· Subconscious/ alam bawah sadar.
· Conscious/ alam sadar.
Psikologi dunia, Sigmund freud, mengumpamakan manusia sebagai gunung es yang berada di tengah lautan. Gunung es yang terlihat di permukaan hanyalah sebagian kecil dari keseluruhan bagian yang sebenarnya.
Bagian yang paling besar tersembunyi dari pandangan mata dan hanya dapat dilihat apabila manusia menelusuri kedalamnya.
DIAGRAM CARA KERJA PIKIRAN:
Unconscious mind/ Pikiran tak sadar |
Unconscious information/
Informasi yang tidak disadari.
Unconscious longtermmemory/ Ingatan jangka panjang yang tidak disadari |
Conscious stimulus/ Ransangan sadar |
Unconscious memory/ Ingatan yang tak disadari |
Conscious mind/ Pikiran sadar |
Conscious action/ Tindakan sadar |
Ø Dua hal yang dapat diubah dan harus diubah dalam pemikiran manusia:
1. Sikap atau tindakan
2. Kepercayaan
Tahu dan percaya adalah dua hal yang berbeda .
Tahu adalah sesuatu yang didukung oleh logika.
Percaya adalah mengesampingkan logika.
A. Linguistic Deception Art
Cara berbicara, dibagi menjadi :
1. Two sides triangle (segitiga bersisi dua).
Sisi subjek dan sisi objek menciptakan berbagai cerita sebagai hasil sudut pandang yang berbeda. Dengan kata lain sisi satu merendahkan sisi yang lain. Teknik berbicara ini di gunakan apabila lawan bicara tahu informasi.
2. One side triangle (segitiga satu sisi).
Apabila lawan bicara tidak mengetahui informasi dari sisi yang berbeda sebaiknya menggunakan pesan dua arah dan paksaan tanpa memberikan perbandingan.
3. Induksi dan deduksi bawah sadar.
Masukan bawah sadar dibagi menjadi dua, yaitu induksi dan deduksi.
Induksi.
Deduksi:
Dalam pendekatan yaitu memberi tahu lawan bicara kita tetang apa yang apa yang kita inginkan dari mereka secara langsung. Mengarahkan, meminta, atau memaksa secara langsung sebelum memberikan penjelasan kepada lawan bicara.
Meminta/ memerintah baru memberi alasan mengapa mereka harus melakukan hal itu.
Fungsi ; Untuk memberikan inti persoalan terlebih dahulu sebelum memberikan penjelasan. Lawan bicara dapat dengan mudah dan jelas menangkap maksud dan keinginan kita secara gambling.
INDUKSI:
Kebalikan deduksi, dipakai untuk lawan bicara kita tidak mampu langsung menolak.
4. Keuntungan yang datang setelah kegunaan.
Memberikan keuntungan dari sesuatu, dialih- alihkan kegunaan sebenarnya.
5. Pilihan yang melarang.
Misal: Berhenti merokok, dengan pilihan mengganti dengan permen karet.
6. Ancaman pihak ketiga.
Adanya ancaman dari orang lain.
7. Informasi baru.
8. Perumpamaan.
“ The Confusing Double Question” = Pertanyaan ganda yang membingungkan.
9. Magical eraser (penghapus ajaib).
|
1. Katakana apa yang ingin didengar oleh lawan bicara anda.
2. Sertakan kata ‘Tapi’.
3. Sampaikan apayang anda ingin agar agar orang tersebut dengarkan.
10. Perbandingan massa.
Pembanding kepercayaan individual dengan kepercayaan global guna mengalahkan pendapat negatif yang dilontarkan kepada kita.
Digunakan untuk menangkal pendapat negatif yang dilontarkan kepada kita dalam kehidupan sehari-hari.
11. Great wording (penggunaan kata yang tepat).
1. Penggunaan kata “Dan”.
Secara bawah sadar, manusia akan lebih mudah menerima dua perintah yang disambungkan daripada satu perintah yang bersifat otoriter.
Concious authoritarian wording atau penggunaan kata secara otoriter dan sadar. Akan tetapi, manakala kita menambahkan perintah lunak kedua, segalanya menjadi berbeda, karena ada perintah terselubung yang berfungsi melunakkan perintah pertama didalam pikiran bawah sadar.
2. “Akan” dan “Pasti”.
Kata ‘akan’ dan ‘pasti ‘ disebut sebagai suggestion command, yang dimaksudkan ialah perintah sugesti.
Kata ‘akan’ dan ‘pasti’ mengganti kata “Mungkin” atau “Apakah”.
3. “You must know” (Anda pasti tau).
Secara psikologis manusia mempunyai pandangan tentang “Tahu segalanya”, maksudnya bila seseorang mengetahui sesuatu yang tidak diketahui orang berarti, ia lebih pandai dari orang lain.
B. Body Perception.
Conscious body perception adalah mimik seseorang yang menggambarkan apa yang sedang dirasakannya.
Subconscious body perception adalah kita membutuhkan lebih banyak waktu dan usaha untuk mengaitkan gerakkan tubuh dengan makna sebenarnya.
a. True lies (kebodohan sejati).
Pada dasarnya daya ingat manusia di bagi menjadi 3 sudut pandang utama:
1. Penglihatan/ visual.
Daya ingat jenis ini khusus mengingat atau merekam hal-hal yang sifatnya mengarah pada daya tarik mata saja, seperti: warna, keadaan, tempat, suasana, dan lain-lain.
2. Pendengaran.
Daya ingat jenis ini khusus mengingat atau merekam hal-hal yang pernah didengar. Misalnya: nomor telepon atau alamat yang pernah diterima.
3. Peraba/ perasa.
Daya ingat jenis ini secara khusus merekam hal-hal yang berhubungan dengan indra peraba, seperti rasa atau perasaan.
Ketiga hal ini secara khusus direkam oleh otak manusia pada lokasi yang berbeda, begitu juga dengan alam pikiran imajinasi manusia pun terbagi menjadi 3 sudut pandang yang sama persis. Maksudnya: bila kita sedang membayangkan sesuatu didalam pikiran kita, secara tidak langsungkita akan memikirkan salah satu atau beberapa gabungan dari ketiga sudut pandang tadi.
Hal yang mempengaruhi arah pandangan mata pada manusia:
1. Penglihatan.
Arah pandangan mata ke kiri atas.
2. Pendengaran.
Arah pandangan mata ke kiri tengah.
3. Peraba/ perasa.
Arah pandangan mata ke kanan bawah.
Imajinasi
1. Penglihatan.
Wilayah dimana dapat membayangkan sesuatu yang berhubungan dengan penglihatan. (Berkaitan dengan korteks penglihatan kanan atas).
2. Pendengaran.
Wilayah imajinasi yang berkaitan dengan media pendengaran. (Berkaitan dengan korteks penglihatan kanan atas).
3. Peraba/ perasa.
Wilayah imajinasi yang berkaitan dengan indra peraba/ perasa. (Berkaitan dengan korteks kiri bawah).
So, kalo JUJUR pake Korteks INGATAN n’ kalo BOHONG yang d’ pake Korteks IMAJINASI. |
VISUAL MEMORY VISUAL IMAGINATION
AID MEMORY
KINESETIC
IMAGINATION
Fingering (Gerak jemari).
Ilmu jarah tangan atau palmistry
a. Ibu jari/ jempol = orang tersebut sedang menghawatirkan sesuatu atau merasa tidak nyaman dengan keadaan sekitarnya.
b. Jari telunjuk = orang tersebut sedang takut, akan sesuatu hal yakni ketakutan yang mendalam.
c. Jari tengah =menunjukkan rasa marah yang dipendam oleh orang itu.
d. Jari manis = menunjukkan emosi yang sangat mendalam, seperti rasa sayang, rindu, cinta, sedih, dll.
e. Jari kelingking = menunjukkan adanya stress yang berlebihan dan terpandam, seperti merasa kekurangan waktu.
SMILE (SENYUM).
v Bila gigi bagian atas lebih terlihat daripada bagian bawah. Berarti orang tersebut mempunyai sikap rendah hati, suka membantu dan memberi. Namun sulit menerima sesuatu dari orang lain.
v Bila gigi bagian bawah lebih terlihat daripada bagian atas. Berarti orang tersebut suka menerima sesuatu dari orang lain, suka mencari-cari informasi atau pengetahuan baru, dan memiliki rasa bangga pada apa yang dapat dicapai atau hasil karyanya.
HAND MOVE (GERAK TANGAN).
ü Gerakan tangan menyentuh dagu = berarti setuju dan percaya pada apa yang kita katakan.
ü Gerakan tangan menyentuh hidung = menyiratkan rasa ragu terhadap apa yang kita katakan.
Langganan:
Postingan (Atom)